Bukit Asam (PTBA) Bagi Dividen Tunai Sebesar Rp688,515 per Saham, Cek Jadwalnya Disini!

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) akan membagikan dividen tunai periode kinerja tahun 2021 kepada para pemegang saham sebesar Rp7,91 triliun atau Rp688,515 per

 Assalamu'allaikum.....

RUPS PTBA 2021

rizensia - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) akan membagikan dividen tunai periode kinerja tahun 2021 kepada para pemegang saham sebesar Rp7,91 triliun atau Rp688,515 per lembar saham.

Dalam keterangan resmi yang diberikan Sekretaris PTBA, Apollonius Andwie C, Jum'at (27/5) menyebutkan sesuai dengan hasil RUPS Tahunan tanggal 24 Mei 2022. Perseroan menyetujui untuk mengalokasikan 100% keuntungan Perseroan sebagai dividen tunai atau sebesar Rp688,515 per lembar saham.

Meski mengalokasikan 100% keuntungan perseroan ditahun 2021 sebagai dividen, tetapi saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya sebesar Rp13,73 triliun dan kondisi nilai ekuitas perseroan berada di angka Rp24,25 triliun.

Adapun setelah pengumuman pembagian dividen PTBA, saham emiten pertambangan batubara ini naik sebesar 0,68% atau 30 poin, di harga Rp4,420 per lembar saham.

Sementara itu, jadwal pembagian dividen PT Bukit Asam Tbk sebagai berikut:

  • Cum dan Ex Dividen di Pasar Reguler dan Negosiasai pada 3 Juni 2022.
  • EX dividen di Pasar Reguler dan Negosiasai  pada 6 Juni 2022.
  • Cum Dividen di Pasar Tunai pada 7 Juni 2022.
  • Ex Dividen di Pasar Tunai pada 8 Juni 2022.
  • Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai pada 7 Juni 2022.
  • Pembayaran dividen pada 24 Juni 2022.

***

Email: [email protected]
WA: 089657444900
Kami hadir di GOOGLE NEWS

Posting Komentar

Berikan komentar terbaikmu!
© 2015 - rizensia - PT Rizensia Invest Sedaya.
Sahabat Investasi Kamu! | All rights reserved.